LPKAN Indonesia adalah wadah perhimpunan intelektual dan masyarakat yang peduli serta ingin memberikan kontribusi positif dan konstruktif untuk penyelenggaraan pemerintahan yang lebih baik. Bersifat gotong royong, terbuka, dan independen, LPKAN Indonesia berupaya untuk mewujudkan Indonesia yang adil dan bijaksana yang adil dalam kemakmuran dan makmur dalam keadilan yang dapat memberikan kesejahteraan bagi seluruh warga negara Indonesia.
Mengabdikan diri kepada kepentingan masyarakat secara luas yang dimanifestasikan dalam bentuk kegiatan edukatif dan kegiatan sosial yang berkaitan dengan meningkatkan pengetahuan dan peran serta masyarakat tentang pemecahan masalah sosial, ekonomi, politik, demokrasi, hukum, dan kebangsaan dengan mengedepankan rasa kesetiakawanan yang bersifat terbuka tidak tergantung kepada pemerintah serta tidak memiliki ikatan struktural dengan organisasi sosial yang tidak memiliki simbol-simbol keagamaan tertentu dan partai politik manapun.
Menumbuh kembangkan sumber daya dan potensi masyarakat dalam berperan aktif berpartisipasi untuk negara dan bangsa agar mampu menjawab tantangan persaingan global, dapat berperan aktif dengan seluruh laipsan masyarakat dan pemerintah sekaligus sebagai stakeholder pembangunan negara dan bangsa, menyusun jaringan antar pelaku ekonomi dan politik serta membantu membangun kekuatan utama pembangunan negara dan bangsa dalam rangka mempercepat proses tercapainya tujuan nasional: terwujudnya masyarakat Indonesia yang aman, tentram, damai, adil dan sejahtera.
DPP LPKAN Indonesia
Griya Ayuda Lt. 3 Jl. Raden Saleh 9-B Kenari, Senin – Jakarta 10430
Telp: 021-29622477, 081231622828, 085233357888, 081330893920, 08123260692, 081233050999
Copyright 2018 LPKAN Indonesia.